Tuesday, May 31, 2011

Inovasi Karya Anak Bangsa: Sukseskan Misi Nasionalisme Karya Anak Bangsa

,
Compfest2011?? Benar Compfest sendiri berasal dari kata Computer Festival 2011 yang diadakan oleh Fakultas ilmu komputer Universitas indonesia. Acara yang diselenggarakan anak bangsa ini akan dilaksanakan pada 24-26 Juni 2011. Pada event utama nantinya akan diadakan pula seminar dan workshop namun sebagai serangkaian acara pihak compfest2011 juga menyelenggarakan beberapa kompetisi seperti Blogging Competittion, game design game android, programming untuk siswa SMA dan perguruan tinggi, serta lomba robot. Dalam event utama yang diselenggarakan tersebut juga tidak dipungut biaya atau gratis.

Pada kesempatan kali ini saya mengambil Blogging Competition, mengapa? Karena hobi. Hobi menjadi salah satu alasan saya mengikuti lomba, karena dengan menjadikan blogging sebagai hobi secara otomatis kecintaan saya terhadap menulis akan semakin besar. Untuk melihat hal tersebut sebagai bahan instropeksi diri saya mengikuti blogging competition compfest2011.

Tema yang diambil bukan sembarang tema, yaitu Inovasi Karya Anak Bangsa menuju Kemandirian Nasional. Sesuai dengan tema maka saya putuskan untuk mencari judul dan menemukannya sehingga dapat saya rangkai menjadi suatu judul diatas.

Impor sana, impor sini.. Impor ini, impor itu. Beras, mainan anak-anak, mobil, pesawat, dan lain-lain menjadi makanan dalam jangka waktu tertentu Indonesia dalam perdagangan perdagangan atau sering kali disebut impor. Benar impor adalah pemasukan barang atau jasa dari luar negeri ke dalam negeri.

Impor memang menjadi wujud kerjasama antar negara dalam bidang ekonomi negara, namun apabila hal tersebut dinilai berlebihan oleh rakyat saya pikir hal tersebut kurang efektif. Saya sebagai rakyat biasa hanya bisa menilai namun hal tersebut sebenarnya tergantung penyikapan masing-masing individu. Mengapa harus memakai barang LN jikalau Indonesia bisa membuatnya?

Pesawat CN, mobil tenaga surya, mobil hemat energy, dan masih banyak lagi yang karya lain yang akan muncul nantinya. Bagaimanakah nasib mereka?

Indonesia mempunyai mobil tenaga surya? Benar Indonesia pernah membuatnya disaat dunia belum mengalami krisis global warming pada saat itu. Tepatnya tahun 1989 Institut Sepuluh November Surabaya berhasil menciptakan mobil tenaga surya yang disebut WW. Bahkan sosok WW tersebut dielu-elukan bagai artis, namun bagaimana beritanya sekarang kok tidak sampai ke telinga kita? 

Mobil WW tersebut sekarang mempunyai kondisi yang "istimewa", kondisi mobil tersebut parkir dibawah tangga salah satu gedung ITS. Kondisi tersebut dikarenakan faktor salah satunya kurangnya dukungan dana dari sponsor. Dimana peran pemerintah saat itu?


Menurut saya disinilah peran pemerintah, pemerintah mungkin bisa menjadi sponsor untuk melanjutkan usia mobil WW sehingga nantinya Indonesia yang mengekspor mobil tersebut untuk masa depan. Bukan tidak mungkin dengan terwujudnya hal tersebut perekonomian Indonesia akan meningkat.


Bukan tidak mungkin lagi Indonesia akan menjadi negara maju, tidak lagi berkembang. Bagaimana tidak apabila hal tersebut benar-benar terwujud, sebagai rakyat akan sungguh membanggakan Indonesia.


Dapat kita ketahui saat ini Indonesia telah menciptakan produk-produk baru seperti mobil hemat energi, sms gateway pendeteksi kemacetan lalu lintas. Saya harapkan hal tersebut bisa di eksplor untuk perkembangan selanjutnya bukan hanya sekedar untuk mengikuti kompetisi antar universitas tetapi memiliki langkah lebih jauh. Misal dengan mematenkan produknya dan menggunakan secara professional.


Kedepannya sebagai rakyat saya ingin pemerintah lebih memiliki misi nasionalisme karya anak bangsa dan memperhatikan optimasi karya anak bangsa seperti mobil tersebut menjadi mobil nasional. Sehingga tidak ada karya anak bangsa yang harus mangkrak dan senasib dengan mobil WW yang telah berdebu.(aq/14)


Semangat generasi muda.!
Referensi: alumni ITS
Blogging Competition Compfest 2011

Artikel Terkait:

7 comments to “Inovasi Karya Anak Bangsa: Sukseskan Misi Nasionalisme Karya Anak Bangsa”

  • May 31, 2011 at 9:58 PM
    adib mahdy says:

    wa..hasil karya anak bangsa .selalu terhambat oleh perhatian pemerintah. sungguh ironis. seharusnya pemerintah mengembangkan apa yang telah anak bangsa ini ciptakan..Sip

    delete
  • May 31, 2011 at 10:18 PM
    bonita says:

    Jadi pingin lihat mobil WW aslinya :D

    delete
  • May 31, 2011 at 11:27 PM
    Landry says:

    wah baru tahu..

    delete
  • May 31, 2011 at 11:47 PM
    Skydrugz says:

    ssemangat anak muda INA...biarpun negaramu berantakan krn korupsi...

    delete
  • June 3, 2011 at 8:12 PM
    Tongkonanku says:

    Ujung2nya terbentur masalah dana! :(

    delete
  • June 4, 2011 at 8:06 PM
    Anas says:

    semoga menang mal...

    delete
  • June 11, 2011 at 4:59 PM
    Unknown says:

    Sip

    delete

Post a Comment

 

My News Zone Copyright © 2011 -- Template created by O Pregador -- Powered by Blogger