Tuesday, December 7, 2010

Penggunaan HaPe di Sekolah [Ver. Pengalaman]

,
Pic by Web's gallery
Zaman telah berubah dari klasik menjadi modern. Pada zaman ini teknologi sudah menjadi makanan sehari-hari for example HaPe, PC atau internet. Tidak seperti dahulu mungkin pelajar-pelajar menulis surat, kalau sekarang tinggal sms. Seperti contoh di sekolah saya mungkin hanya 10% anak yang tidak mempunyai barang tersebut.

Mereka menggunakan barang tersebut dimana ia berada, tak terkecuali sekolah (Untuk sekolahan yang mengijinkan muridnya membawa HaPe). Entah pada saat pelajaran atau ulangan dan lain-lain. Seperti sekarang nih kan lagi musim-musim UAS. Meskipun sudah diperintahkan untuk mengumpulkan hape didepan tetap saja ada yang membawa itu beberapa pengalaman. Nah anak yang jarang sekali menggunakan HaPe pada saat ulangan akan takut untuk melakukan tindakan seperti itu (kayak saya :D) dan akan mengumpulkan hapenya kedepan/meja guru. Tapi kalau yang sudah lihay(fasih) ya tenang saja masuk dalam kantong atau tempat-tempat lain. Semakin canggih HaPe mereka maka akan memudahkan mereka SEKARANG, tapi untuk masa depan akan MENJATUHKAN mereka sendiri.

Nah yang unik adalah bagaimana cara  menggunakan HP tersebut dibawah patroli ( lebay ) guru-guru pengawas ulangan. Ver. sekolahku dan pengalamanku sendiri( gak munafik) serta adik/kakak kelas.

1. Mereka menggunakan hape dibelakang punggung teman sebelahnya. *ini berlaku untuk siswa kelas 10 atau 11 yang duduk berdua pada saat ulangan, untuk kelas 12 ya tidak bisa. Sebelah merekakan bangku kosong.


2. Mereka menggunakan hape ditutup dengan tempat pensil, jadi tempat pensil ditaruh didepan dan dibelakang ternyata ada harta karun  . . :D Kalau yang ini saya pernah makanya saya tulis,,  hehehe  . Maaf ya pak.. bu... --V peace..

3. Mereka menggunakan jurus ' empat mata ' hehe. Kenapa? Karena mereka menggunakannya tanpa melihat HaPe. Jadi mata tiba-tiba ada 4, dua di atas yang bertugas untuk mengintai pengawas, dua ditangan untuk melancarkan serangan alias tanya ke teman ataupun defend alias menjawab teman yang tanya. hehehe Nah untuk yang satu ini baru saya saksikan kemarin live. . haha

Arek11

Artikel Terkait:

4 comments to “Penggunaan HaPe di Sekolah [Ver. Pengalaman]”

  • December 8, 2010 at 10:56 AM
    Skydrugz says:

    keren....benar2 penggunaaan yg aplikatif

    delete
  • December 11, 2010 at 11:04 PM
    Dolphin says:

    wkwkwkwk parah duh2

    delete
  • December 16, 2010 at 12:37 AM

    Di rubrik ini kok cuma ada 1 info! Tambah lagi. Banyak kan info2 ttg sekolah

    delete
  • December 31, 2010 at 4:20 PM
    Efrilia says:

    wahhh, bagus.bagus
    buat lagi yhaa yang kayak gini,
    sukka aku

    delete

Post a Comment

 

My News Zone Copyright © 2011 -- Template created by O Pregador -- Powered by Blogger